Minggu, 09 Mei 2010

A.PENDAHULUAN

Artinya : ”Dan hendaklah ada di antara kamu segolongan umat yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh kepada yang makruf dan mencegah dari yang munkar; merekalah orang-orang yang beruntung” ( QS.Al-Imran : 104 ).
Salah satu program sosial yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya oleh Yayasan Assyakur adalah Khitanan Massal. Kegiatan ini didasari dari khittah pendirian yayasan yang berprinsip keikhlasan membantu ummat khususnya kaum dhuafa.
Diantara kaum tersebut terdapat anak-anak generasi penerus bangsa.Mereka membutuhkan mendapatkan kasih sayang dan perhatian yang lebih dari kita semua. Agama pun mewajibkan untuk menyisihkan harta kita kepada mereka, karena terdapat hak mereka didalamnya. Maka dengan Khitanan massal ini, kita diharapkan dapat ikut berpartisipasi dalam program sosial Yayasan yang sudah berjalan sejak tahun 1985, yang tahun sekarang akan menginjak kegiatan khitanan massal yang ke-26.

B. NAMA KEGIATAN DAN LANDASAN PROGRAM
Khitanan Massal ke-26 Tahun 2011, dengan tema ”saatnya Kita Peduli”

C. MAKSUD DAN TUJUAN
• Membantu pemerintah dalam memberikan pelayanan sosial kepada masyarakat secara umum.
• Sebagai ikhtiar memanifestasikan nilai-nilai doktrinitas Islam ke dalam kehidupan dimensi sosio kultural masyarakat, melalui gerak kelembagaan Islam yang bersifat utuh menyeluruh.
• Membantu masyarakat memenuhi kewajibannya melakukan khitan.

D. PESERTA KHITAN
Jumlah peserta yang akan dikhitan mencapai 30 orang, yang terbagi menjadi :
a. 10 anak melalui karyawan Hotel Lingga
b. 10 anak melalui pengurus Assyakur
c. 10 anak dari lingkungan sekitar (umum)

E. WAKTU PENDAFTARAN
Dibuka dari tanggal 1 – 31 Mei 2011, dari pukul 08.00-14.00 WIB.

F. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN
• Waktu pelaksanaan : Senin, 4 Juli 2011
• Tempat pelaksanaan :Hotel Lingga, Jl. Soekarno-Hatta No. 464 Bandung 40266,telp (022) 7562980 – 70552806, fax. (022) 7513585.

G. PANITIA KHITANAN
1. Pembina : H. Encep Adam Munajat, ST
2. Penanggung Jawab : Ir. H. Nursamsi
3. Ketua Pelaksana : H. Adang Nurdin.
4. Sekretaris : Hj. Dinna Andianny, S. AB. S, S.
5. Bendahara : Hj. Dinny Andinny, S.Ip
6. Seksi Konsumsi : Hj. Ambarini
7. Seksi Publikasi dan Dokumentasi : Atep Yayat Hardiyatna
8. Seksi Peserta khitan : Drs. H. Dedi Mulyana
9. Seksi Acara : Tini Hartini, SE
10. Seksi Perlengkapan Khitan : Hj. Dedeh Sa’adah dan Hj. Ambarini
11. Kord. Lapangan : Drs. H. Ahmad Syamsir, M.Si
12. Ass. Kord. Lapangan : H. Endang Jaliel dan
H. Furqon Baihaqi, S.Ag
13. Pembantu Umum : H. Yadi Supriadi

H. SUMBER DANA
Untuk kebutuhan penyelenggaraan kegiatan tersebut di atas, sumber dananya diperoleh dari :
• Kas Yayasan
• Hotel Lingga
• Donatur pribadi (Keluarga besar H. Anton T. Warmana Alm.)
• Alumni Haji KBIH Assyakur
• Partisipan (Relasi Hotel Lingga, Kerabat, dll)

I. ANGGARAN BIAYA DAN KEBUTUHAN PERLENGKAPAN KEGIATAN
(Terlampir)


J. METODE/CARA DONASI UNTUK KEGIATAN
• Menyerahkan secara langsung melalui sekretariat Yayasan Assyakur
• Dijemput dan diambil oleh petugas Yayasan Assyakur (022-70552806/081221861333)
• Transfer via rekening Bank Mandiri an. Hj. Dinny Andinny, S.Ip.
No.Rek. 130 00 10271651

K. PENUTUP
Demikian proposal ini kami sampaikan. Semoga dapat menjadi amal sholeh bagi kita semua sehingga mampu memberikan kontribusi nyata pada perkembangan syiar islam khususnya dalam bidang sosial. Terima kasih.




Bandung, 2 Mei 2011

Ketua Pelaksana
Ttd



H. Adang Nurdin


Mengetahui,
Wakil Ketua Yayasan Assyakur
Ttd.




H. Encep Adam Munajat, ST



LAMPIRAN-LAMPIRAN


RENCANA ANGGARAN BIAYA & KEBUTUHAN MATERIAL PERLENGKAPAN
KHITANAN BERSAMA XXVI - TAHUN 2011 ( ASUMSI UNTUK 30 ORANG ANAK KHITAN )


No.Jenis Kebutuhan Uraian Kebutuhan Biaya (Rp)

1. Administrasi dan Pendaftaran Photocopy Formulir,
  • Sertifikat, spanduk dan Proposal Khitan : Rp. 600.000
2. Kebutuhan Anak Khitan
  • Pakaian Anak Khitan Lengkap ; 30 set x Rp 150.000 : Rp. 4.500.000
  • Bakakak Ayam & Tumpeng Komplit ;30 bh x Rp 350.000 : Rp. 10.500.000
  • Kue Tart ; 30 bh x Rp 150.000 : Rp. 4.500.000
  • Bingkisan Anak Khitan ; 30 bh x Rp 35.000 : Rp. 1.050.000
  • Bantuan Transport ; 30 anak x Rp 150.000 : Rp. 4.500.000
  • Honor Dokter & Obat-obatan ; 30 anak x Rp 300.000 : Rp. 9.000.000
Sub Total Rp. 34.050.000

3. Konsumsi pada hari Khitanan Orang Tua, Dokter, dan anak khitan : Rp. 1.850.000

4. Dokumentasi Cuci Cetak (dibagikan untuk peserta) : Rp. 1.000.000


JUMLAH KESELURUHAN Rp. 37.500.000

Ket : Jumlah pengeluaran untuk anggaran per anak khitan sebesar : Rp. 1.250.000,-


Bandung, 2 Mei 2011
Ketua Pelaksana




H. Adang Nurdin
No : 01/PAN-KM/IV/2010
Perihal : Penawaran Untuk Menjadi Donatur
Khitanan Massal Yayasan Assyakur XXV

Kepada Yth
…………………………………………………………
…………………………………………………………
Di tempat

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Salam silaturahmi kami sampaikan, semoga segala bentuk aktivitas kita senantiasa berada dalam naungan ridha dan petunjuk Allah SWT. Aamiin.
Sebagai wujud solidaritas dan kepedulian antar sesama, kami Panitia Pelaksana Khitanan Massal bermaksud mengajak kepada Bapak/Ibu/Sdr, untuk menjadi donatur pada acara Khitanan Massal Yayasan Assyakur XXV pada tahun 2010.
Adapun bentuk kegiatan yang akan dilaksanakan adalah sebagai berikut :

Jenis kegiatan : Khitanan Massal Yayasan Assyakur XXV
Waktu pelaksanaan : 28 & 30 Juni 2010 (masih tahap konfirmasi)
Jumlah peserta : ± 30 anak khitan
Pukul : 05.00 WIB - selesai
Tempat pelaksanaan : Hotel Lingga, Jl. Soekarno-Hatta No. 464 Bandung
Telp. (022) 7562980, 756 2981 Fax. 751 3585

Adapun rincian dana yang diperlukan untuk setiap anak khitan sebesar ;
Rp. 1.250.000- /anak khitan. (rincian dana terlampir)

Program ini merupakan kegiatan yang sudah menjadi sunnah Yayasan Assyakur setiap tahunnya. Oleh karena itu, kontribusi dan kerjasama dari berbagai pihak sangat kami harapkan demi kelancaran kegiatan tersebut. Semoga partisipasi yang Bapak/Ibu/Sdr. berikan merupakan salah satu cara untuk mendapat ridha dari Allah SWT.
Atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu/Sdr kami ucapkan terima kasih.

Jazakumu Allahu khairu al jaza
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.


Mengetahui, Bandung, 16 April 2010
Wakil Ketua Yayasan Assyakur Ketua Pelaksana

Ttd. Ttd.

H. Encep Adam Munajat, ST H. Adang Nurdin


NB :
1. Panitia Pelaksana menerima berapapun besaran donasi yang disampaikan
2. Bagi jamaah yang ingin ikut berpartisipasi, dapat melalui beberapa cara ;
• Menyerahkan secara langsung melalui sekretariat Yayasan Assyakur
• Dijemput dan diambil oleh petugas Yayasan Assyakur (022-70552806,081221861333)
• Transfer via rekening Bank Mandiri Cab. Soekarno-Hatta
an. Hj.Dinny Andinny, S.IP. No.Rek. 130 00 10271651
Surat Undangan Acara Donor Darah

Kepada Yth.
Bpk/Ibu
di tempat

Dengan hormat,

Melalui surat ini kami mengucapkan terima kasih atas kerjasama yang sudah terjalin dengan baik selama ini, semoga dapat terus berlangsung di masa yang akan datang.

Dalam rangka Corporate Social Responsibility (CSR) yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya Lingga Hotel bekerjasama dengan Yayasan Assyakur dan PMI Kota Bandung mengadakan acara Donor Darah &
Khitanan Massal XXV yang akan dilaksanakan pada :

Hari : Rabu, 30 Juni 2010
Tempat : Lingga Hotel – Jl. Soekarno Hatta No. 464 Bandung
Acara : 1. Khitanan Massal, pkl. 06.00 – 09.00 wib
2. Donor Darah, pkl. 10.00 – 12.00 wib

Kami menunggu kehadiran dan partisipasi Karyawan/Karyawati dari Instansi/Perusahaan Bapak/Ibu di Acara Donor Darah Lingga Hotel 2010 ini, semoga acara ini dapat memperkuat tali silaturahmi antara kedua belah pihak.

Untuk konfirmasi sebagai peserta Donor Darah harap menghubungi Bpk. Hendra Gunawan di 081321467688 atau 022 7562980 / 81, paling lambat tanggal 28 Juni 2010.
Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.


Hormat kami


Dinna Andianny, S.A.B., S.S.
General Manager